Sabtu, 05 Februari 2011

Catatan Terakhir Untuk Kekasih

"Sayang...
Kutulis catatan ini untukmu. Ketika hatiku telah menjadi abu. Seusai api emosi membakar dan meluluhlantakkan asa yang menjadi pondasi cinta kita. Kutuliskan cerita ini untukmu. Tak ingin memaksamu untuk lebih mengertiku. Hanya sekedar menorehkan kisah yang kau pinta. Membayar lunas janjiku padamu.

Masih membekas dalam ingatan. Meski telah berusaha ku enyahkan. Ketika pertama kali ku mengenalmu. Hanya sebatas nama karena kita bertemu dalam dunia yang semu. Dunia yang takkan bisa membuat kita saling menatap. Hanya lewat aksara yang kita rangkai menjadi untaian kata. Ku terka wajahmu sebisa mungkin anganku melukisnya. Karena foto yang kulihat di profilmu hanya sebuah siluet wajah dalam lukisan. Namun begitu aku mengagumimu. Aku suka candamu. Suka membaca setiap tulisan yang kau update di status facebookmu. Kadang aku tak bisa temukan celah untuk ikut mengomentarinya, karena terlalu banyak temanmu yang berkomentar di situ. Tapi minimal aku tak pernah lupa tuk memberi tanda 'suka' di setiap coretanmu. Selain karena memang aku menyukai semua tulisanmu, aku juga ingin kau menyadari kehadiranku.

Sayang taukah kau...
Sehari menjelang malam Tahun Baru itu, saat kau nyatakanperasaanmu padaku, aku tak menemukan rasa lain selain bahagia. Memang benar pada awalnya aku tak percaya padamu. Karena yang ku tau kau orang yang suka bercanda. Kau hampir tak pernah mengatakan hal yang serius tiap kita bertukar sapa di beranda. Di setiap kalimat, kau selalu sisipkan canda. Sampai-sampai ketika kau bilang cinta, aku masih tertawa. Kuanggap itu sebagai humor yang paling lucu darimu. Karenanya saat hari itu kau bilang cinta padaku,akupun dengan enteng mengatakan hal yang sama. Sekali lagi karena kuanggap itu sebagai bagian dari kejahilanmu semata.
Namun tak kusangka kau mendadak murka melihatku yang menertawakan hubungan kita. Saat itulah baru kusadari jika kau sedang serius.

Kau marah padaku. Kau anggap bahwa cintaku palsu. Kau anggap aku sebagai seorang penipu!
Aku tercengang melihat perubahan sikapmu. Tanpa mau menunggu penjelasan dariku, kau menjauh. Ingin rasanya kubiarkan kau begitu. Membiarkanmu lepas dari hidupku. Toh aku tak mengenalmu secara nyata. Satu kalipun kita belum pernah bertatap muka. Aku tak mau ambil pusing. Dalam benak aku berpikir, Jika sebelumnya aku bisa hidup tanpamu, maka saat itupun ku yakin bisa menjalani hidupku sama seperti saat ku belum mengenalmu.

Namun sayangku, ketika waktu kemudian menyiksaku dengan kesunyian tanpa candamu, diam-diam aku merindukanmu. Diam-diam kusadari betapa pentingnya kau untukku. Aku butuh kamu! Saat itulah aku tahu apa yang ada di hatiku. Ada benih cinta yang kau tanam di situ dan telah tumbuh menjadi tunas yang membutuhkan siraman kasihmu agar terus tumbuh.
Kusingkirkan gengsi, akupun mencarimu. Membuka profilmu kembali. Masuk ke dalam inboxmu. Mencurahkan isi hatiku. Penyesalanku. Kerinduanku. Tentang cinta itu. Ternyata rasa itu nyata dan tak palsu...
Aku tak henti mengucap syukur ketika kau membalas inboxku. Meski awalnya masih ada sisa amarah di setiap kalimat yang kau tulis, namun aku terus berusaha tuk meyakinkanmu. Tak ada yang kupikirkan saat itu selain aku tak mau kehilanganmu.
Ternyata usahaku tak sia-sia. Kau sambut kembali cintaku. Kau rajut kembali jalinan rasa yang telah terputus. Kau tanam hatiku dengan bunga-bunga bahagia.

Oh sayang,
Sejak itulah warna hidupku tak hanya kelabu. Ada warna warni baru yang menyelimuti hari-hariku. Aku yang sebelumnya pernah terluka oleh cinta, kau sembuhkan dengan kasihmu. Kau lindungi aku dengan perisai cintamu.
"Kadang aku anggap hubungan ini biasa az gtu...tpi rasanya kya garam di tengah di dalam sirup. Larut kagak, kering juga nggak. Aku mulai takut kehilangan kmu..." kau tulis itu dalam inbox menjelang malam saat kita sedang online di jam yang sama. Kau sukses membuatku melayang-layang bahagia saat membacanya.
Tak sebatas lewat dunia maya, kitapun berkomunikasi lewat media ponsel. SMS dan teleponmu rajin menyapaku tanpa kenal waktu. Kadang kita ngobrol hingga larut malam. Wow ! Terima kasih atas kebaikan provider ponsel kita yang memberi fasilitas telepon murah hingga kita bisa leluasa ngobrol tanpa khawatir kantong jebol, hehehe...
"Apabila aku disuruh memilih antara cinta dan kamu, maka aku memilihmu, " katamu saat kita ngobrol di telepon di suatu malam.
"Apa bedanya ?" tanyaku.
"Karena kamulah cinta."
Tak kusangka dibalik canda-tawamu kau seorang yang lebih dari sekedar romantis. Kau hujani aku dengan kata-kata yang membuai dan membelai-belaiku hingga aku merasa sangat terpuja.

Kuabadikan setiap cerita yang kita lewati bersama dalam catatan-catatanku di media facebook. Kutuangkan setiap tetes rasa di situ. Saat rindu padamu ataupun saat kita berhadapan dengan konflik sehingga jarakpun merenggang. Kuikat semua cerita kita dalam catatan. Kuingin dunia tahu dan menyaksikan setiap jejak perjalanan kita.
"Kenapa kamu nggak bilang kalau kamu bisa membuat cerita?" Kau bertanya setelah membaca catatanku.
"Perlukah?"
"Apa kamu tak punya cita-cita dari hobbymu itu,Say?"
"Aku ingin menulis sebuah novel," jawabku meski dalam hati masih meragukan potensiku. Mendengar jawabanku, kaupun menyambutnya hangat dan antusias. Kau memacu semangatku. Memberi dukungan sepenuhnya agar aku bisa meraih cita-citaku itu.
Aku bahagia. Puas dengan sikapmu itu. Kau seorang kekasih yang tak hanya pandai merayu dengan kata-kata puitis, namun juga memberi dukungan positif demi kebaikanku.

Kekasihku, kau membuatku semakin menyayangimu. Membuatku ingin menyatukan bunga-bunga rindu yang telah kita rangkai dalam kisah yang nyata. Tak puas hanya lewat tulisan dan suara, kitapun sepakat untuk mempertemukan raga kita.

Di suatu malam kau kejutkan aku dengan kedatanganmu yang tiba-tiba. Aku terpana melihatmu yang telah berdiri di depanku. Bukan karena parasmu yang ternyata lebih tampan dari yang kubayangkan, namun karena adanya setangkai mawar merah yang kau selipkan dijemariku. Bunga favoritku. Pipiku merona semerah kelopak mawar yang kugenggam.Malam itu menjadi malam terindah untukku. Kita bercanda, bicara meski masih tersipu-sipu. Malam yang sempurna itupun berakhir saat tiba waktunya untukmu pamit pulang. Jarum jam dinding sudah menunjuk angka sepuluh.
Kuantar kau hingga di tepi jalan depan rumah. Satu senyuman kau tinggalkan untukku. Dan itu cukup membuatku semalaman tak bisa mengingat yang lain selain senyummu.

Pertemuan sabtu malam itu bukanlah akhir, melainkan awal dari pertemuan-pertemuan berikutnya. Tak ada malam minggu yang terlewat tanpamu. Bahkan tak jarang kita menjelajah kota di kesunyian malam. Hanya untuk menikmati waktu berdua.
"Kamu ingin aku menikahimu, say?" Kau bertanya kala di suatu malam kita habiskan waktu di sebuah warung lesehan di alun-alun kota kita. Sembari menikmati secangkir kopi susu di bawah atap langit yang berbintang.
"Tidak," Aku menggeleng. "Aku tak ingin menikah denganmu."
Kau tertawa mendengar jawabanku.
"Kenapa tidak?" Kau bertanya lagi. "Apa keinginanmu, sayang?"
Aku terdiam tanpa jawaban. Aku tak bisa mengurai kata untuk menjawabnya. Ada sebuah alasan yang tertanam di benak, namun lidah seakan tak mampu menyampaikannya.
Ditengah keheningan, tiba-tiba ada SMS masuk ke dalam ponselmu. Setelah kau baca, kaupun langsung membalasnya. Tak hanya sekali. SMS itupun berbalas beberapa kali. Aku membisu. Tak hendak memprotes ataupun mengeluh. Meski ku tahu dari siapa pesan masuk itu. Pasti dari temen-temen wanitamu yang kau kenal dari dunia semu sama seperti kau mengenalku.
Andai kau tau sayang, itulah jawaban atas pertanyaanmu. Aku takut menyulam harap padamu karena terkadang aku masih tak pahami jalan pikiranmu. Tak bisa menebak apa yang kau inginkan. Meski kita telah menjadi sangat dekat, namun kau masih tertutup selimut misteri. Kadang sikapmu tak dapat kubaca.
Aku menyadari di media tempat kita bertemu, kau adalah figur yang cukup di kagumi. Tak sedikit teman wanitamu yang salah mengartikan perhatianmu. Sehingga tak sedikit pula yang jatuh cinta padamu. Aku tak mengerti apa yang ada di hatimu. Yang ku tahu kau memperlakukan mereka hampir sama dengan apa yang kau lakukan padaku. Dan kau tampak sangat menikmati semua itu.
"Playboy," pernah ku katakan itu padamu. Kau tak menyangkal. Justru terbahak menanggapi ucapanku.
"kamu cemburu, Sayang?" tanyamu sambil membawaku dalam pelukan.
"Kalau iya gimana?" Aku bertanya kembali. Kau tersenyum.
"Aku tak butuh cemburu. Sudah overload. Aku hanya ingin bercinta. Menikmati cinta," jawabanmu membuat hatiku ngilu. Apa itu? Bagaimana mungkin kau menolak cemburuku sementara aku mencintaimu? Bagaimana bisa begitu? Namun aku tak ingin berdebat. Percuma. Kau punya sejuta argumen yang bisa mematahkan pendapatku. Aku mengakui jika otakmu lebih encer daripada aku. Tak jarang aku merasa minder dan lebih bodoh setiap bicara denganmu.

Aku harus mengikuti sistemmu. Seharusnya begitu agar semua berjalan tanpa pertengkaran. Perlahan kubunuh rasa cemburuku. Tak ingin kusimpan rasa itu lagi. Kamu tak membutuhkannya, maka aku tak mau repot-repot menyiksa diri sendiri dengan perasaan itu. Itulah aku! Yang akan berusaha membuatmu bahagia meski untuk itu perasaanku terluka. Walau kau tak pernah menyadarinya.

Sayangku...
Ini adalah catatan terakhirku untukmu. Kutulis ini kala kau telah membawa pergi cintamu. Setelah malam itu kita berselisih paham. Kita bertengkar habis-habisan hingga tercetus kalimat "selamat tinggal" dari bibirku. Kau tak berusaha menahan niatku yang ingin mengakhiri semuanya. Api emosi telah membutakan mata hati kita. Semua berakhir begitu saja. Hati yang telah susah payah kususun untukmu, remuk dalam hitungan menit.
Kan kukumpulkan serpihan hatiku. Biarlah kau kan menjadi bagian dari masa laluku yang tetap berselimut misteri. Meski penyesalan terkadang menghantuiku, karena langkah kita terhenti oleh kepala yang tertutup emosi, namun kan ku biarkan semua tetap begini. Hingga suatu saat nanti kau akan menyadari betapa aku ini berarti..."

2 komentar:

  1. Waw,,,
    Ceritanya menarik sekali
    Sampai" aku harus 'beberapa kali' menahan nafas saat membaca beberapa kalimat xtrim dlm cerita tadi...
    Kisah nyata neh..?
    Teruslah berkarya...
    Gugur 1 tumbuh 1000
    ^_^

    BalasHapus
  2. bukan...ini cuma fiktif....
    makasih ya?

    BalasHapus